Senin, 15 Juni 2009

Nindi Suka Gaya Kibil

Setelah mendapat double platinum untuk album terbarunya, Tak Pernah Kubayangkan, jadwal kegiatan Anindia Yandirest Ayunda makin padat. Juni mendatang, misalnya, ia akan melakukan tur di 20 kota dan merilis lagu rohani yang akan di-launching pada bulan puasa.
Meski kegiatannya segudang, Nindi, panggilan beken penyanyi berusia 20 tahun ini, mengaku tetap menjalin hubungan dengan kekasihnya, Kibil, yang anggota grup band The Changcuters. Mereka menjalaninya dengan santai tanpa ada beban. Nindi mengaku sering tertawa melihat penampilan kekasihnya yang sangat mengikuti trend di Jepang itu.
”Bayangkan saja, kalau kita jalan dia pakai celana polkadot. Aku saja yang perempuan tidak mau pakai itu, tetapi dia justru cuek aja memakainya,” ujar Nindi sambil tertawa ketika ditemui di sela-sela syuting Untung Ada Budi (UAB), Jumat (22/5).
Sejak berpacaran dengan Kibil, Agustus 2008, Nindi banyak mendapat keuntungan seperti mendapat jaket kulit dari Kibil. Jaket kulit itu pun digunakan Nindi seusai mengisi acara UAB. Meski memakai gaun sedada tanpa lengan, dia dengan cueknya mengenakan jaket kulit berwarna cokelat tua.
Ketika ditanya tentang keseriusan hubungan mereka, Nindi mengaku ia dan Kibil sudah saling mengenalkan keluarga masing-masing. Meski tidak bersedia menjelaskan seberapa jauh keseriusan mereka, Nindi mengaku setiap hubungan yang ia jalani dengan kekasihnya selalu. (Dewi Pratiwi)

Tidak ada komentar: