Tampilkan postingan dengan label bambang tri. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label bambang tri. Tampilkan semua postingan

Senin, 15 Juni 2009

Mayang dan BT Jalan Sendiri-sendiri

Aktris Mayangsari dan suaminya, Bambang Trihatmodjo (BT), jalan sendiri-sendiri pada hari pencontrengan. Mayang datang ke TPS di Kelurahan Grogol Selatan, sedang BT di TPS 03 di Jalan Tanjung 8, Menteng.
Mayang datang bersama anak Khirani Siti Hartina dan babysitter-nya sekitar pukul 11.45 menggunakan mobil Alphard silver bernomor B 2330 MK. Ketika tiba di TPS 15 yang masuk dalam kelurahan Grogol Selatan, Mayang sempat kagok karena salah masuk TPS.
Setelah diberitahu, Mayang yang terdaftar dengan nama Agustina Mayangsari langsung mendatangi tempat pendaftaran kemudian mengambil kertas suara. Seperti pemilih lainnya, Mayang menerima penjelasan singkat mengenai kertas suara yang harus dicontreng dan cara mencontreng.
Setelah menerima kertas suara, wanita kelahiran Purwakarta 23 Agustus 1971 itu yang lalu itu duduk menanti giliran. Sebanyak empat buah bilik suara di TPS 15 sedang dipergunakan sehingga Mayang harus menunggu giliran.
Mengenakan blous biru tua dipadu jins biru, Mayang tidak membutuhkan waktu lama menanti giliran memberikan suara karena pemilih yang datang tidak terlalu banyak apalagi jumlah pemilih di TPS 15 hanya 304 lebih sedikit dibandingkan tahun 2004.
Karena harus mengisi tiga kertas suara untuk Pusat, Provinsi, dan DPD, Mayang cukup lama menghabiskan waktunya di bilik suara. Putri semata wayangnya, Khiran, menanti sang bunda di pintu keluar TPS bersama baby sitter-nya.
Gadis cilik yang juga mengenakan kaca mata itu tidak melepaskan pelukannya dari baby sitter-nya ketika beberapa wartawan mencoba untuk mencuri-curi kesempatan mendapatkan gambarnya. Sesekali ia melihat sang ibu yang sedang duduk menanti giliran memberikan suara.
Dengan senyum manisnya, Mayang memasukkan kertas suara yang sudah dicontrengnya. "Kita ikuti saja proses demokrasi ini," ujarnya singkat tanpa memberitahu partai maupun calon legislatif yang dipilihnya.
Ketika ditanya soal isu mengenai niatnya menjadi Bupati Banyumas periode 2007- 2012, sembari tersenyum Mayang mengatakan, "Saya ingin jadi bupati keluarga saja".
Tanpa memberikan komentar lebih banyak lagi kepada wartawan dan infotainment yang sudah menantinya sejak pukul 07.30 di TPS yang letaknya di depan sekolah Ceria Montessa, Simprug Golf, Mayang langsung naik ke mobilnya dan berlalu. Rumahnya di Jalan Simprug Golf XVI Nomor 36 yang masih direnovasi pun tidak ditengoknya.

BT datang sendiri
Sementara itu tanpa banyak berkomentar, Bambang Trihatmodjo (56), datang ke TPS 03, di Jalan Tanjung 8, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (9/4) pukul 11.35. Kurang dari 10 menit Bambang mencontreng. Sementara itu, sampai TPS 03 menutup pendaftaran, Halimah Augustina, istri Bambang, tidak hadir.
Datang ke TPS menggunakan mobil Hyundai hitam B 8172 PY, Bambang yang mengenakan kemeja biru dan celana hitam, lengkap dengan kacamata hitam, hanya menyunggingkan senyum. Satu kata saja yang dilontarkan saat wartawan mengerumuninya, "Oke, terima kasih ya".
Tidak ada komentar apa pun dari Bambang ketika ditanya tentang kabar Mayang dan Khirani, anaknya. Putra mantan Presiden Soeharto itu begitu cepat berlalu. Hanya senyum dan tidak ada kata-kata.
Selang 10 menit setelah Bambang meninggalkan lokasi TPS, Gendis Siti Hatmanti (27), anak kandung Bambang, tiba. Dengan diantar sopir menggunakan Hyundai Trajet biru B 8305 SV, putri sulung Bambang itu tidak bersedia memberikan komentar saat ditanya tentang kabar Halimah, ibundanya.
"Maaf ya Mas dan Mbak, saya tidak ingin ada wawancara atau komentar apa pun. Saya buru-buru. Tuh kan jadi ada yang keinjek kakinya. Jangan dorong-dorong dong. Maaf ya saya tidak bisa kasih komentar," kata Gendis, yang dikabarkan sedang ada masalah dengan suaminya.
Kesan masih adanya seteru antara Gendis dan Bambang begitu tampak. Anak dan bapak itu tidak hadir secara bersamaan. Selain tidak ingin komentar tentang masalah keluarga, kedua orang yang dikabarkan tidak lagi pernah saling bertemu itu, sejak kasus Halimah dan dua anaknya melabrak rumah Mayangsari di kawasan mewah Simprug Golf, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu, masih menyimpan kebencian.
Sementara itu, sampai dengan ditutupnya pendaftaran di TPS 03, yang bertempat di pelataran Kantor Badan Koordinasi Kegiatan Kesejahteraan Sosial (BKKKS) DKI Jakarta itu, Halimah dan Panji, putra Bambang, tidak hadir.
Kabar yang tersebar, Halimah dan Panji sedang berada di Amerika Serikat sejak beberapa hari lalu. Rumah di Jalan Tanjung No 23 pun tampak sepi. Diterima kabar pula, bahwa usai mencontreng Bambang pergi menjemput Mayangsari, di Simprug Golf.
Sementara itu, dari pantauan Warta Kota di TPS 03, dari 300 orang yang tercdaftar sebagai pemilih tetap hanya 124 orang yang hadir mencoblos. Dengan komposisi pemilih, 54 orang laki-laki dan 70 perempuan.
Tampak yang hadir dalam pencontrengan itu, mantan bos Pertamina di masa orde baru Ponco Sutowo, serta Ita Mustafa, aktris ngetop di tahun 1980-an.
(Dewi Pratiwi/Celestinus Trias HP)